Sabtu, 21 Januari 2012

AYO BELAJAR SELF HYPNOSIS (SENI MENGHIPNOTIS DIRI)


Oleh : Fuad Suyatman (Fuad Hasan P. Salman Bin Suyatman)

Di gerbang website sederhana Ztrongmind, sebuah pusat pelatihan hypnoterapi dan hypnotis yang sudah saya ikuti 10 hari terakhir tertulis kata yang seketika sangat menyentak saya :

"The mass of man lead lives of quiet desperation."


Itulah yang diungkapkan oleh Thoreau, yang kurang lebih artinya adalah “banyak orang menjalani kehidupan dengan keputusasaan yang luar biasa”.

Wujud nyata dari ungkapan thoreau ini nampak amat jelas dalam kehidupan sehari-hari. sebagai contoh, begitu banyak berita negatif (kabar buruk) yang disampaikan di acara2 televisi, koran, dan lain sebagainya. jika boleh saya katakan, prosentase antara berita buruk (pembunuhan, korupsi, perjudian, dll) dan berita bagus (peningkatan kesejahteraan, peningkatan kerukunan antar umat beragama, dll) di televisi, koran, maupun media lainnya adalah 10:90. contoh lainnya adalah status facebook. lha kok nyangkut2 status facebook segala?

Kata Bapak saya pun kemudian menggema lagi dikuping saya : "Le..kata siapa galau di FB ga bahaya? Justru Allah sekarang mengutus malaikatnya untuk maen ke FB dan twitter buat melaporkan doa2 yang dituliskan di wall facebook dan twitter."

Dan gue pun mikir (hahaha...gue bisa mikir juga)makanya ga heran kan kalo Indonesia 'baru akan' bangkit dalam waktu yang agak lama (gue males pake kata belom. karena belom is a same meaning with enggak).

Saya kemudian membaca lagi apa yang tertulis di website ztrongmind, tempat baru yang bikin saya belajar banyak. Disana dijelaskan betapa sebagai makhluk ciptaan Allah, kita sangat perlu menyadari bahwa kenikmatan yang diberikan ALLAH kepada kita adalah jauuuuuuh lebih banyak daripada penderitaan (lebih tepatnya adalah cobaan). ga percaya? coba hitung berapa nasib sial menimpa kita hari ini. ga usah buru2, dipikir2 dulu…terus, bandingkan dengan nikmat yang anda dapat pada DETIK INI! dalam satu detik saja, saya yakin kita tidak dapat menghitung nikmat Allah.

Lha kok bisa? coba aja hitung jumlah sel kita yang milyaran itu, semua berfungsi dengan baik. terus belum lagi bisa melihat, mendengar, berjalan, bernyanyi, bernafas, jantung memompa darah, ngomong, bercanda, buang kotoran , belum lagi bisa makan, bisa ngenet, punya duit buat jajan, punya temen, punya pacar (Istri bagi yang sudah menikah), bisa sekolah, kuliah (udah dulu deh…ngos2san ni nulisnya). ga bakalan bisa deh kita menghitung nikmat tuhan sekalipun dalam 1 detik. Lha kita baca tulisan ini aja udah berapa menit…berarti ada milyaran bahkan trilyunan nikmat yang kita selama membaca tulisan ini…
Lha apalagi dengan nikmat HARI INI?! sekarang bandingkan dengan cobaan yang diberikan Tuhan. ga level ! makanya, mulai saat ini dan seterusnya, berjanjilah pada diri anda sendri dan pada Tuhan, bahwa anda akan lebih banyak bersyukur dan bertekad mengurangi (bukan menghilangkan) aktivitas mengeluh di kehidupan sehari-hari.

CARA SEDERHANA MENGHIPNOTIS DIRI (SELF HYPNOSIS) ALA KAKANG SAYA : ARNOLD MEKKA,S. Sos,ENH -manusia kocak yang juga seorang Praktisi Hipnoterapi, praktisi NLP (Neuro Linguistic Programming), EFT (Emotional Freedom Technique), dan juga Praktisi Hipnosis Panggung/ Stage Hypnotist, dia mengatakan bahwa :

"Ada satu teknik self hypnosis yang ampuh, powerful, dan terbukti efektif, serta tidak membedakan jenis sugestifitas. namanya Synergetic approach, yang mangkombinasikan 3 hal antara lain: tulisan, 30 menit yang ajaib, dan terakhir sugesti.."

‎1. tulisan:


Sadar nggak sadar, tulisan adalah bahasa bawah sadar...temen2 pernah mencoba menghafalkan sesuatu tapi ga hafal2? klo gitu, cobalah menuliskannya. pasti akan terasa lebih mudah hafal. ini dikarenakan, ketika kita menulis, informasi akan lebih cepat menembus area kritis fikiran sadar. DAN INI PUN BERLAKU JUGA DI FACEBOOK. Sebuah perkataan itu hakikatnya adalah doa. Apalagi perkataan yang DITULISKAN, yang notabene langsung masuk ke bawah sadar, dan tanpa disadari akan merusak diri yang bersangkutan dari dalam. Makanya, hati2 dengan kata2 yg kita ucapkan, apalagi yang kita tuliskan.Makanya MULAI SEKARANG? HATI-HATILAH DENGAN SEMUA STATUS FACEBOOK KALIAN. NGERIII...

‎2. Tiga Puluh menit yang ajaib
:

Dalam 1 hari, ada sekitar 30 menit, dimana gelombang otak kita berada dalam kondisi alfa/theta. 30 menit itu adalah saat kita akan tidur di malam hari (catatan, 30 menit ini benar2 ketika kita akan beranjak tidur. jika setelah itu melakukan kegiatan lain seperti nonton tv, ngerjain tugas, dll, maka sudah tidak ajaib lagi)

3. ‎Sugesti.
Sama kayak di pelatihan yang saya udah pelajari bersama rekan-rekan di Ztrongmind, sugesti terbaik itu adalah yang bersifat langsung, bahasa mudah dimengerti, hindari negasi (kata tidak, jangan, dilarang, dll), dan hindari future tense (akan, kelak, nanti, dll).

Contoh penggunaan
:

1. Untuk berhenti merokok: saat akan tidur, siapkan kertas dan bolpoin/ pensil, lalu tuliskan "mulai saat ini dan seterusnya, saya mampu mengehentikan kebiasaan merokok" tulis 5x, dan lakukan 7 hari berturut2.

2. Menjaga eksistensi (ala Fuad Suyatman,hehehhehe):

"Mulai detik ini dan seterusnya saya adalah sosok ganteng dan mempesona yang terus beraksi mengejar impian saya menjadi penulis dan pengusaha 'EDAN' alias Enerjik, Di hormati banyak orang, Alim serta Nyeleneh (tapi positip).AMIN..."

Lha terus? Gimana ngawalinya?

1. Mulailah menulis status di Facebook dengan status berisi impian tergilamu (dalam arti positif)
2. Lakukan dan yakinkan itu dalam hati. SETIAP HARI.
3. BERKUMPUL BERSAMA ORANG POSITIP DAN MENDUKUNG IMPIAN ANDA. Seperti saya yang masih menjaga komunikasi dengan rekan hebat saya di ztrongmind.

CATATAN BAGI YANG BERMINAT UNTUK MENEMANI SAYA BELAJAR:


Jika Anda:
-Ingin mengetahui rahasia dan trik hipnotis hiburan seperti Romy Rafael dan Uya Kuya, serta beberapa trik sulap menarik
-Ingin terhindar dari kejahatan hipnotis yang semakin marak
-Ingin bisa mengobati phobia, trauma, stress, dan gangguan emosional lainnya dalam hitungan menit dengan hipnotis
-Ingin meningkatkan kualitas kesehatan, ibadah, karir, keuangan, relasi, akademik, dll dengan hipnotis

...
Maka training ini cocok untuk anda. adapun materi yang akan dipelajari antara lain:
1. pemahaman hipnotis sebagai fenomena yang ilmiah dan alami
2. pemanfaatan hipnotis di berbagai bidang kehidupan seperti keuangan, karir, relasi, kesehatan, hiburan, dan lannya
3. aplikasi hipnotis untuk menangani berbagai permasalahan emosi seperti stress, depresi, trauma, phobia, dan lainnya.
4. cara-cara untuk mencegah dan menghindari kejahatan dengan metode hipnotis
5. Dll

Waktu & Tempat

Minggu 19 Februari 2011 Pkl 10.00 Wib- Selesai
Di VIP Room Leko Resto (Jl Honggowongso No 86 Solo, Jawa Tengah/ Utara Pasar Kembang Solo, Depan Bakso Titotti)

Fasilitas:
Modul, CD Materi, Coffe Break & Lunch, Free konsultasi selamanya, gratis mengulang pada angkatan selanjutnya, sertifikat kehadiran

Investasi:
Rp. 150.000,- Jika daftar berdua atau lebih, investasi per orang HANYA Rp 125.000,-
Dapat ditransfer melalui rekening BCA : 327-040-0867 (An. Arnold Meka) Atau Mandiri : 138-00-0457508-5 (An. Rini Muzayana)

Tempat Sangat TERBATAS, hanya untuk 20 Orang. pesan sekarang juga dengan menghubungi nomor 081329511191 (SMS only)

SUMBER :http://www.facebook.com/groups/152047338194734/?notif_t=group_activity

0 komentar:

Posting Komentar