Selasa, 27 Desember 2011

Jejak Emas Brian Tracy - Bagian 3

Jejak Emas Brian Tracy - Bagian 3
Penulis : Tim AndrieWongso
dicopy paste oleh : Kang Fuad Suyatman


Kualitas ketiga yang perlu dimiliki untuk membantu kita bergerak maju lebih cepat ke arah hidup yang menyenangkan sesuai dengan keinginan kita yaitu --> Berkomitmen menjadi yang terbaik

Keputusan untuk menjadi sangat baik atas apa yang kita kerjakan, dapat menjadi titik yang menentukan dalam hidup kita. Hampir semua orang yang berhasil dikenal sebagai orang yang sangat menguasai bidang pilihan mereka.

Inilah aturan besar kesuksesan: Hidup kita hanya akan menjadi lebih baik kalau kita menjadi lebih baik.

Jika kita benar-benar bagus pada apa yang kita kerjakan, kita akan merasa senang terhadap diri sendiri. Menjadi unggul mempengaruhi seluruh kepribadian kita dan semua hubungan kita dengan orang lain. Kita akan merasa gembira dan bangga bila kita tahu kita berada di puncak bidang kita. Namun, kita tidak bisa langsung menjadi bagus dalam segala hal. Kita bisa mengidentifikasi satu keahlian yang paling dapat membantu kita dan kemudian kita mencurahkan sepenuh hati kita untuk mengembangkan keahlian itu.


Untuk menjadi unggul, kita bisa menerapkan resep "40 Plus". Menurut resep ini, segala sesuatu di atas 40 jam adalah untuk kesuksesan. Kalau kita bekerja hanya 40 jam, kita tidak akan pernah maju. Karena itulah yang juga dilakukan rata-rata orang. Orang-orang sukses bekerja rata-rata 59 jam per minggu. Banyak di antara mereka bekerja sampai 70 atau 80 jam, terutama pada awal karier mereka. Setiap jam di atas 40 jam itu adalah investasi masa depan kita.

Selain itu, yang perlu kita lakukan adalah mendedikasikan diri pada pembelajaran seumur hidup. Pembelajaran terus-menerus adalah syarat minimum untuk sukses di bidang apa pun. Kunci pertama untuk memulai syarat penting ini adalah dengan setidaknya menyediakan waktu 30-60 menit setiap hari untuk membaca buku di bidang kita. Membaca buku satu jam setiap hari akan menjadi sekitar satu buku per minggu. Satu buku per minggu akan menjadi 50 buku per tahun. Lima puluh buku per tahun akan menjadi 500 buku dalam 10 tahun mendatang.

Rata-rata orang dewasa membaca hanya satu buku per tahun. Nah, ketika kita mulai menerapkan kunci di atas setiap harinya, hal ini akan memberikan kita keunggulan di bidang kita. Kita akan menjadi salah satu orang paling cerdas, paling kompeten, dan dibayar paling mahal di profesi kita masing-masing. Semuanya itu diperoleh dengan membaca selama satu jam setiap hari.

Upaya perjuangan menuju sukses memang tidaklah gampang. Tapi, jika tekad kita untuk berhasil sudah sangat bulat, tentunya hal-hal tadi yang tampaknya sulit akan menjadi mudah dengan sendirinya saat kita menjalankannya.

Pastikan Anda mengikuti jejak emas Brian Tracy selanjutnya.



sumber
:http://m.andriewongso.com/artikel/entrepreneur_corner/4647/Jejak_Emas_Brian_Tracy_-_Bagian_3/

0 komentar:

Posting Komentar